Hai para rider, Indonesia International Motor Show (IIMS) yang diselenggarakan oleh Dyandra Promosindo akan hadir kembali tahun ini dengan berbagai pameran IIMS 2020 yang begitu menarik.
Penasaran dengan acara yang akan diadakan pada IIMS tahun ini? Mari simak artikel berikut ini.
class=”wp-block-heading”>INDONESIA INTERNATIONAL MOTOR SHOW 2020
1. Jadwal IIMS 2020 Jakarta
Pameran otomotif tidak akan lengkap tanpa kehadiran merek aftermarket, Perkumpulan Pengusaha Aksesoris Mobil (PAHAMI) akan memeriahkan dengan beragam aksesoris mobil dan motor terbaru di Hall B1 dan B2 JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.
2. Acara IIMS 2020 Jakarta
Pengunjung IIMS 2020 juga akan dihibur dengan keberagaman hiburan dalam program baru Infinite Live, menghadirkan artis internasional di weekend pertama pada tanggal 11 – 12 April 2020, dan akan menghadirkan kolaborasi unsur otomotif.
Dalam acara ini, pengunjung dapat melepas lelah sambil mengisi perut dan menikmati sajian hiburan dan atraksi baru yang penuh dengan berbagai kompetisi, games.
Jadwal pameran International Motor Show ini akan tetap on schedule meski sedang maraknya wabah virus corona. Pameran otomotif ini akan dilaksanakan pada 9 – 19 April 2020.
3. Tempat IIMS 2020 Jakarta
Dimana Pameran International Motor Show ini akan diadakan? Event ini diadakan di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Pada event ini akan ada 20 Agen Pemegang Merek (APM) sudah berkomitmen akan mengikuti Indonesia International Motor Show tahun 2020.
IIMS kembali menghadirkan Indonesia Boating Gathering di Hall B3. Indonesia Boating Gathering (IBG) merupakan pameran kapal wisata dan pariwisata bahari. Dimana akan ada kolaborasi industri kapal wisata, pariwisata dengan gaya hidup bahari, dan olahraga air yang difasilitasi oleh CMSI (Community for Maritime Studies Indonesia).
Forum ini bertujuan untuk menciptakan kesadaran dan minat publik dalam gaya hidup bahari dan mendorong kebangkitan generasi baru masyarakat maritim Indonesia.
Pameran ini berlangsung menjelang Lebaran 2020, program pada acara ini sangat tepat bagi pengunjung yang ingin menukar kendaraan lama mereka dengan yang baru untuk mudik Lebaran, caranya mudah dan fair.
Konsumen tinggal datang dengan kendaraan lama ke Appraisal Zone untuk inspeksi. Setelah mencapai kesepakatan harga dengan leasing, brand atau dealer. Konsumen bisa langsung mencari kendaraan baru yang diinginkan di Indonesia International Motor Show ini .
Program Trade-in Festival pada event ini tak hanya tukar-tambah mobil atau motor, tapi dimeriahkan juga dengan lelang kendaraan (Live Auction) hobbies yang pastinya ditunggu para kolektor mobil di tanah air.
Jangan sampai ketinggalan event IIMS tahun ini ya guys. Pada weekend pertama event ini akan diadakan Long Weekend Experience dimana harga tiket dibanderol dengan harga spesial yang lebih murah. Dan pastinya acara IIMS 2020 ini akan diselenggarakan lebih baik dan menarik dibanding tahun-tahun sebelumnya.